robotics-university.com | Setelah Kita masuk pada halaman layout editor software EAGLE CADsoft dan mengenal area kerja pembuatan layout PCB, maka sekarang hal yang harus kita kerjakan adalah menata letak komponen-komponen yang terbentuk (generated) berdasar desain skematik sistem elektronik yang kita buat pada halaman schematic editor. Dalam proses penataan letak komponen, kita perlu menangani (handle) gambar-gambar komponen (2D) satu per satu. Cara mengatur tata letak komponen adalah sama seperti ketika kita mengatur letak simbol-simbol komponen pada halaman schematic editor yaitu dengan menggunakan fitur tombol “Move.” Berikut ini adalah video tutorial yang akan memandu kita dalam melakukan penataan letak komponen pada layout editor.
0 comments:
Post a Comment