Komentar Program

Komentar Program adalah tulisan-tulisan atau keterangan-keterangan yang dapat memperjelas detail program yang dibuat oleh programmer. Komentar tidak dianggap sebagai bagian tubuh program, sehingga compiler tidak mengikutsertakan komentar dalam proses compile program. Komentar berfungsi untuk memberikan penjelasan, informasi ataupun keterangan-keterangan yang dapat membantu mempermudah memahami kode program baik bagi programmer maupun bagi orang lain yang membacanya. 

Komentar dapat ditulis dalam satu baris apabila komentar tersebut tidak terlalu banyak. Namun jika komentar tersebut terdiri dari kalimat-kalimat yang panjang, maka dapat tulis dalam lebih dari satu baris. Berikut contoh cara penulisan komentar. 

1. Komentar satu baris 
Komentar satu baris penulisannya diawali dengan dua buah tanda garis miring (slash) “//” dan tanpa tanda akhiran. 

Contoh; 

// komentar satu baris 

2. Komentar lebih dari satu baris 
Komentar yang lebih dari satu baris penulisannya diawali dengan tanda slash-bintang “/*” dan diakhiri dengan tanda kebalikannya, yaitu bintang-slash “*/”. 

Contoh: 

/* komentar yang lebih dari 
satu baris memang panjangnya 
sesuai dengan kebutuhan*/ 

Selain digunakan untuk memberikan keterangan program, komentar juga dapat digunakan untuk membantu dalam pengujian program yaitu dengan menon-aktifkan dan mengaktifkan kembali bagian program tertentu selama proses pengujian menggunakan tanda double-slash ‘//” atau tanda ‘/* …..*/’. Dengan cara seperti ini tentu kita akan lebih menghemat waktu bila dibandingkan dengan menulis dan menghapus bagian program tertentu berulang-ulang. 

Share on Google Plus

About Robotics University

    Blogger Comment
    Facebook Comment

1 comments: